Tag Archive for: Pengabdian

Kaleidoskop 2023
Reading Time: 7 minutes

Menutup tahun 2023 adalah waktu yang tepat untuk merefleksikan diri tentang apa yang telah kita lakukan dan rencana apa yang perlu disempurnakan untuk tahun berikutnya. Mengingat tahun depan merupakan perjalanan Program Studi Ilmu Komunikasi UII menuju dua dekade.

Usia yang tak muda, kebaikan demi kebaikan sudah selayaknya terus dipupuk dan dilestarikan. Sebagai lembaga pendidikan yang bertujuan untuk pemberdayaan atau Communication for Empowerment, jajaran dosen serta staf di Prodi Ilmu Komunikasi UII telah melakukan berbagai kegiatan kemanusiaan yang telah dirangkum dalam “Kaleidoskop Communication for Empowerment”.

Merujuk pada KBBI, kata Kaleidoskop memiliki arti aneka peristiwa yang telah terjadi dan disajikan secara singkat. Sepanjang satu tahun ke belakang, catatan pengabdian dari area sekitar Yogyakarta hingga daerah 3T telah dilakukan. Tentu pengabdian ini dilakukan berdasarkan keilmuan bidang komunikasi.

Pengabdian ini ditujukan kepada masyarakat secara umum, SDM di instansi, perempuan, hingga anak-anak. Lantas apa saja yang telah dilakukan sepanjang tahun ini, Simak ulasan berikut ini.

Kaleidoskop 2023

Perjalanan para dosen dan staf Prodi Ilmu Komunikasi UII menuju lokai kampung nelayan di Demak yang terdampak banjir rob

Kaleidoskop Communication for Empowerment 2023

  1. Pelatihan Jurnalistik untuk SDM di Pemerintah Kota Yogyakarta

Pengabdian bertajuk “Pelatihan Jurnalistik dan Fotografi bagi Admin Website Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta” itu diinisiasi oleh dua dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII yakni Raden Narayana Mahendra Prastya, S.Sos., M.A., dan Ida Nuraini Dewi Kodrat Ningsih, S.I.Kom., M.A.

Kegiatan ini dilakukan selama tiga kali pertemuan yakni 28 Februari, 7 Maret, dan 13 Juni 2023. Pelatihan ditujukan kepada pengelola website di setiap kelurahan di Kota Yogyakarta. Pelaksanaan pengabdian masyarakat ini juga bekerjasama dengan Dinas Komunikai Informatika dan Persandian (Kominfosan) Kota Yogyakarta.

  1. Optimalisasi Pemasaran Digital untuk Nelayan Perempuan di Demak

Menuju Jawa Tengah pengabdian dilakukan di sebuah kampung nelayan, yang berlokasi di Morodemak, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak. Wilayah ini merupakan kampung yang tenggelam akibat banjir rob pantai utara.

Sebuah komunitas yang beranggotakan nelayan perempuan adalah salah satu kekuatan ekonomi di wilayah tersebut. Melihat potensi dan kebermanfaatannya kepada para perempuan di wilayah tersebut, dosen Prodi ilmu Komunikasi UII yakni Ratna Permata Sari, S.I.Kom, M.A. melakukan pengabdian yang diberi nama “Pelatihan Optimalisasi Pemasaran Digital Koperasi Puspita Bahari Komunitas Perempuan Nelayan di Morodemak, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak”.

Kegiatan tersebut dilakukan pada 3 Juni 2023, pengabdian ini juga melibatkan jajaran staf dan laboran Prodi Ilmu Komunikasi UII.

Kaleidoskop 2023

Literasi dan parenting di kampung nelayan yang dilakukan dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII, Puji Hariyanti, S.Sos., M.I.Kom.

  1. Parenting dan Literasi Digital

Parenting dan literasi digital sudah selayaknya menjadi wawasan yang mesti dimiliki oleh para orang tua di era Society 5.0. Pengabdian yang dilakukan oleh Puji Hariyanti., S.Sos., M.I.Kom., kali ini juga berlokasi di Demak, Jawa Tengah yakni Tambak Polo dan Timbul Sloko yang juga wilayah terdampak banjir rob.

Pengabdian ini menyasar kepada komunitas perempuan Puspita Bahari, para perempuan di sana memiliki peran ganda selain mengurus rumah tangga dan pengasuhan anak, mereka juga menjadi pencari nafkah untuk keluarga.

Kegiatan bertajuk “Program Edukasi Literasi Digital dan Parenting di Komunitas Nelayan Perempuan Puspita Bahari Demak” dilaksanakan selama dua hari yakni pada 2-3 Juni 2023. Meski disibukkan dengan berbagai peran, harapannya para perempuan di sana juga memiliki wawasan lewat pengabdian yang singkat ini.

  1. Marketing dan Service Excellent

Mendalami ilmu terkait marketing dan service membawa salah satu dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII yakni Nadia Wasta Utami, S.I.Kom., M.A., untuk turun ke masyarakat menyalurkan passion dan ilmunya.

Sekitar bulan Agustus 2023, ia berkesempatan melakukan pelatihan bertajuk “Social Media Marketing dan Service Excellent Bersama Sanggar Asi Indonesia”. Sanggar Asi Indonesia merupakan platform yang memberikan layanan konsultasi kepada calon ibu dalam perjalanan mengAsihi buah hatinya.

  1. Produksi Video

Beranjak sejenak dari kegiatan belajar mengajar di kampus, dosen Ilmu Komunikasi UII yakni Sumekar Tanjung, S.Sos., M.A., melakukan pengabdian dalam pembuatan video kepada jajaran Bhabinkamtibmas Polres Sleman.

Harapannya dengan kemampuan tersebut, penerima manfaat mampu memproduksi video yang informatif kepada masyarakat di Sleman. Pengabdian bertajuk “Produksi Video sebagai Media Informasi Inovasi Bhabinkamtibmas Polres Sleman” dilaksanakan sepanjang bulan Juli hingga Agustus 2023.

Kaleidoskop 2023

Pemberdayaan yang dilakukan Dr. Zaki Habibi pada film camp kepada para kolega dosen

  1. Film Pedagogy Camp 2023

Berbagi ilmu terkait dunia perfilman telah dilakukan Dr. Zaki Habibi, dalam kesempatan bertajuk “Film Pedagogy Camp 2023: Pelatihan Panduan dan Kurikulum Kelas-kelas Film untuk Dosen Film” pihaknya menyampaikan beberapa materi terkait 1) Komunitas dan Kolektif Film sebagai Ranah Kajian: Sejarah, Konseptualisasi dan Trajektori; (2) Dari “Practice Theory” ke “Sensory Approach”: Menilik Sejumlah Pendekatan Kontemporer dalam Kajian Film.

Program yang berlangsung pada 1 Agustus 2023 di Kampung Tembi Guest House, Bantul kali itu menjadi ruang sharing knowledge yang hangat. Tak hanya itu, Dr. Zaki juga aktif dalam kerja-kerja pemberdayaan lainnya di beberap universitas salah satunya di Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga, Departemen Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), Master of Public Policy and Management Monash University Indonesia Campus, Program Pascasarjana Departemen Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Indonesia.

  1. Akademi Media Publik

Kegiatan yang diinisiasi Prof. Masduki, fokus terhadap pengembangan model layanan pendidikan berbasi komunitas warga terkait agenda penguatan wawasan dan kepedulian terhadap media penyiaran publik di Indonesia.

Pengabdian ini menggandeng Rumah Perubahan LPP yang dikelola oleh aktivis media, dosen, jurnalis, dan pekerja media professional di Yogyakarta dan sekitarnya.

Program bertajuk “Akademi Media Publik (Angkatan 3) pada Rumah Perubahan Lembaga Penyiaran Publik di LPP Klaten, Jawa Tengah” telah berlangsung sejak bulan Mei hingga Oktober 2023 dan juga inisiasi lanjutan asistensi tahun 2022.

  1. Peningkatan Kapasitas Berorganisasi

Pengabdian kali ini merupakan Garapan dari dosen Ilmu Komunikasi UII yakni Puji Rianto, S.IP., M.A., bersama Fani Eka Nurtjahjo, S.Psi., M.Psi., (dpsen Psikologi UII). Worksop bertajuk “Peningkatan Kapasitas Berorganisasi” ditujukan kepada para siswa SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta.

Worksop yang digelar selama 6 kali pertemuan di bulan Oktober 2023 membahas detail terkait strategical thingking, planning and organizing, fleksibilitas adaptabilitas, leadership and problem solving, public speaking, hingga program dan proposal planning.

  1. Produksi Video Profile

Pengabdian kali ini menyasar pada SMP 1 Ngaglik yang berada di Sleman, Yogyakarta. Sharing knowledge yang dilakukan oleh Sumekar Tanjung, S.Sos., M.A., kali ini bertujuan untuk menciptakan media informasi yang efektif.

Kegiatan tersebut adalah “Produksi Video Profil SMP 1 Ngaglik sebagai Media Informasi Sekolah” dan dilakukan sepanjang bulan Oktober hingga November 2023.

  1. Edukasi Perempuan dan Pembalut Kain

Kegiatan ini adalah gagasan yang dilakukan oleh Puji Hariyanti, S.Sos., M.I.Kom., seorang dosen Prodi Ilmu Komunikasi yang memiliki perhatian tinggi dalam dunia pemberdayaan.

Tak hanya menyasar pada perempuan dewasa, edukasi juga ditujukan kepada remaja perempuan di sekitar wilayah Karanglo, Sukoharjo, Sleman. Tak hanya menegaskan soal kesehatan, kebersihan diri, worksop ini juga menyinggung isu lingkungan melalui inisiatif memakai pembalut kain.

Pengabdian tersebut adalah “Workshop dan Edukasi, Perempuan Pakai Pembalut Kain” yang dilaksanakan pada 22 dan 29 Oktober 2023.

  1. Pengembangan Komunikasi Pemasaran

Berangkat menuju Sumbawa Barat NTB, Dr. Subhan Afifi, M.Si., membagikan wawasannya terkait pengembangan komunikasi pemasaran di TK Tahfidzul Qur’an Ahsanu Amala, sebuah lembaga pendidikan formal untuk jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang baru didirikan pada tahun 2023.

Berlokasi di Kokar Dalam RT 01/RW03, Telaga Bertong, Taliwang, Sumbawa Barat NTB ada masalah yang signifikan terkait pengembangan kempetensi SDM untuk mengembangkan manajemen sekolah dan pemasaran, terbatas sarana prasarana pembelajaran, dan belum terlalu dikenal masyarakat Taliwang.

Untuk mengurai dan menyelesaikan permasalahan itu dibuatlah program “Pengembangan Komunikasi Pemasaran TK Tahfidzul Qur’an Ahsanu Amala Taliwang” yang berlangsung sejak Juli hingga November 2023.

  1. Produksi Video Dokumenter

Salah satu cara mempromosikan potensi suatu desa dapat dilakukan melalui media informasi berupa video dokumenter. Hal ini dikembangkan oleh Sumekar Tanjung, S.Sos., M.I.Kom., selama dua bulan terakhir yakni November hingga Desember 2023.

Kegiatan bertajuk “Jinawi: Produksi Video Dokumenter Potensi Desa Gondangsari Magelang” adalah Upaya memaksimalkan potensi di wilayah tersebut.

  1. Literasi Digital untuk Guru dan Orang Tua

Menuju wilayah Pati, Jawa Tengah sebuah pengabdian masyarakat dilakukan kepada para guru serta orang tua terkait wawasan literasi digital yang sangat penting dalam mendampinngi proses belajar anak.

Pengabdian yang dilakukan oleh dosen prodi Ilmu Komunikasi UII yakni Iwan Awaluddin Yusuf, S.IP, M.Si, Ph.D., tersebut bertajuk “Literasi Digital: Orang Tua dan Penggunaan Gadget pada Anak” terlaksana pada 23 Oktober 2023.

Pogram tersebut diikuti setidaknya 77 peserta yang datang dari berbagai kalangan. Terlaksananya program ini juga didukung oleh pihak RA Masyitoh Sirahan yang bertindak sebagai partner dan tuan rumah.

Fokus program pengabdian ini adalah literasi digital untuk guru dan orangtua dalam mendampingi anak belajar dan berinteraksi dengan teknologi di Desa Sirahan, Kabupaten Pati.

  1. Pendampingan Anak dengan Risiko Disleksia

Disleksia termasuk kesulitan belajar spesifik (KBS), terutama dalam area berbahasa tulisan, bahasa lisan, dan bahasa sosial. Di Yogyakarta terdapat Dyslexia Parents Support Group (DPSG) yang berdiri sejak 2018. Para orang tua yang memiliki perhatian terhadap disleksia pada lingkaran itu tentu perlu adanya rekoneksi.

Salah satu dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII yakni Holy Rafika Dona, S.I.Kom., M.A., yang memiliki fokus dengan hal ini membuat program bertajuk “Mendampingi Anak dengan Risiko Disleksia” yang dilaksanakan pada 25 Oktober 2023.

Dalam program tersebut bebrapa pembicara dihadirkan dengan memiliki kapasitas bidang masing-masing seperti psikolog, therapist, pengajar, hingga salah satu orang tua yang telah membersamai anak dengan disleksia.

Program ini penting, selain eksistensi dan wawasan terkait disleksia, lingkungan di Yogyakarta perlu diseminasi informasi terkait hal itu.

  1. Pengembangan TV Komunitas

Pandemi Covid-19 telah mengubah berbagai hal kehidupan masyarakat, tak hanya sosial namun juga ekonomi kreatif. Demi membangkitkannya kembali perlu strategi dan perencanaan komunikasi.

Salah satu desa di Magelang yakni Keditan memiliki potensi bidang ekonomi pariwisata, untuk mengoptimalkan hal tersebut perlu dukungan dari berbagai pihak. Prodi Ilmu Komunikasi melalui inisiasi Dr. Herman Felani, S.S., M.A., membentuk sebuah program bertajuk “Pengembangan TV Komunitas Warga Desa Keditan, Ngablak, Magelang, Jawa Tengah”.

Program tersebut dilakukan bulan Oktober 2023, dengan melibatkan masyarakat setempat. Harapannya program tersebut menjadi sarana penyebaran informasi dan promosi melalui media YouTube.

  1. Pelatihan Keterampilan Komunikasi di Tempat Kerja

Communication skill disebut-sebut sebagai penentu kesuksesan seseorang dalam dunia kerja, maka kemampuan ini perlu dibagikan. Sebagai akademisi yang berada di bidang ini, dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII, Iwan Awaluddin Yusuf, S.IP, M.Si, Ph.D., melakukan sebuah pengabdian bertajuk “Pelatihan Keterampilan Komunikasi di Tempat Kerja”.

Pengabdian ini dilaksanakan pada 23 November 2023 di SMKN 1 Girisubo, Gunung Kidul yang melibatkan kerjasama Program Studi Sarjana Terapan Akuntansi Pepajakan UII dan SMKN 1 Girisubo dan dialksanakan sebagai pembekalan siswa tingkat akhir SMKN 1 Girisubo sebelum menjalankan magang atau terjun di dunia profesi.

YTBN

Kegiatan dokumentasi dan wawancara tentang pembangunan faslitas air bersih di Desa Batuputih Daya Sumenep
Foto: Desyatri Parawahyu Mayangsari

  1. Bakti Nusantara ke Daerah 3T

Bakti Nusantara merupakan kegiatan yang fokus dengan daerah di Kawasan 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar), pada kesempatan ini Prodi Ilmu Komunikasi UII mendapat kesempatan untuk melakukan kerja kemanusiaan di Sumenep, Madura.

Sebenarnya kegiatan ini merupakan inisiasi dari Yayasan Tunas Bakti Nusantara (YTBN), peran dari Prodi Ilmu Komunikasi UII adalah sebagai tim dokumentasi mulai dari foto, video, hingga artikel kisah dan masalah yang ada di Desa Batuputih Daya, Kecamatan Batuoutih, Kabupaten Sumenep, Madura.

Dalam kesempatan ini empat relawan dari Prodi Ilmu Komunikasi UII yakni Desyatri Parawahyu Mayangsari, Rizka Aulia Ramadhani, Meigitaria Sanita, serta mahasiswa Ilmu Komunikasi International Program, Lalu Muhammad Lutfi Maududy turut menjadi tim dalam kegiatan kemanusiaan.

Secara umum kegiatan yang berlangsung pada 30 September hingga 1 Oktober 2023 meliputi penyediaan fasilitas air bersih, penyuluhan gizi dan pemberian paket gizi, pemeriksaan kesehatan, sunatan masal, psikoedukasi pernikahan dini, dan peningkatan kapasitas guru.

Itulah kaleidoskop seri Communication for Empowermen 2023 yang telah dilakukan oleh Prodi Ilmu Komunikasi UII. Selain menjadi pengingat, rentetan ini menjadi penyemangat agar terus melakukan kerja-kerja kemanusiaan yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

 

Penulis: Meigitaria Sanita

Mahasiswa asing magang di Ilkom
Reading Time: 3 minutes

Lena, mahasiswa asal Jerman, memilih magang di Laboratorium Prodi Ilmu Komunikasi UII sejak awal April lalu. Pengalaman menarik ia dapatkan selama hampir dua bulan  bergabung, mulai dari produksi film hingga ikut terjun dalam pengabdian di Kampung Nelayan Morodemak, Demak, Jawa Tengah.

Mahasiswa asal University of Cologne, Jerman, ini sebenarnya mengambil jurusan Antropologi dan Islamic Studies, maka sangat relate baginya bergabung dan mencari tahu perspektif Islam di kampus UII. Lantas mengapa memilih magang di Prodi Ilmu Komunikasi, di mana secara keilmuan cukup berbeda dengan jurusan yang ia ambil?

Lena menjelaskan, dalam Ilmu Antropologi yang selama ini dipelajarinya, sebagian besar penelitian tentang masyarakat informasinya hanya berkutat pada kelompok akademik. Sementara dirinya ingin belajar dan mendapatkan pengetahuan lebih dinamis lagi, salah satunya lewat media  film.

Di Laboratorium Prodi Ilmu Komunikasi memang ada laboran sekaligus sineas film dokumenter yakni Marjito Iskandar Tri Gunawan yang aktif memproduksi film dokumenter dan kerap berkontribusi dalam festival bergengsi di dalam maupun luar negeri. Maka sangat tepat bagi Lena untuk belajar bersama Prodi Ilmu Komunikasi UII.

“Saya memilih magang di Ilkom UII karena saya tertarik bagaimana bisa membuat film dokumenter dan film edukasi. Alasannya khusus kuliah Antropologi. Di Antropologi ada banyak penelitian tentang masalah masyarakat tetapi informasinya hanya tersirkulasi di kelompok akademik. Film bisa menjadi cara untuk menyebarluaskan informasi-informasi ke banyak kelompok sosial,” terang Lena saat diwawancarai.

Benar saja, selama hampir dua bulan magang, beberapa proyek telah diikutinya. Mulai dari produksi film dokumenter di Pondok Pesantren Tunarungu-Tuli Jamhariyah di Sleman hingga terjun dalam pengabdian di Kampung Nelayan tentang pemberdayaan yang diberikan kepada Nelayan Perempuan di Morodemak, Demak, Jawa Tengah.

“Biasanya saya ikut proyek film dan video di Ilkom, seperti membuat video pendek di studio atau film dokumenter di Pondok dan di Demak. Selain itu saya juga diberi kesempatan melakukan proyek kecil sendiri tentang kuliah di luar negeri yang dibantu oleh teman-teman lab IIkom,” tambahnya.

Pengalaman memproduksi film pendek yang dilakukan oleh Lena terbagi menjadi tiga series film berlatar angkringan khas Kota Yogyakarta yang dikemas sebagai tempat bertukar cerita, memotret keberagaman masyarakat dari bahasa dan budaya, hingga obrolan yang menarik mahasiswa dari berbagai daerah bahkan negara.

Series bertajuk “Nongkring: Ngobrol di Angkringan” merupakan ide dari Lena yang disempurnakan dengan kolaborasi bersama tim Laboratorium Prodi Ilmu Komunikasi UII.

“Ide awalnya dari Lena, kita membantu mengembangkan dan memberikan gambaran dan mematangkan konsep,” terang Marjito Iskandar Tri Gunawan yang mendampingi Lena selama magang.

Dari berbagai kegiatan yang Lena ikuti, ia menemukan berbagai peristiwa dan kondisi yang sebelumnya tak ditemukan di lingkungan akademisnya saat di Jerman. Ia menemukan hal baru dari anak-anak tunarungu yang belajar dan tidak tinggal bersama orang tuanya lewat Pondok Pesantren khusus, hingga perempuan nelayan yang harus berjuang mencari nafkah karena suaminya tak mampu bekerja karena berbagai alasan yang memaksanya bergantung pada perempuan.

Selain itu pengalaman naik kapal karena bencana rob di Kampung Nelayan Morodemak membuatnya melihat berbagai realitas yang terjadi pada masyarakat. Lewat produksi film dokumenter, Ilmu Antropologi yang dipelajarinya menjadi semakin dinamis, dan yang paling penting informasi dapat disampaikan melalui film yang dapat disaksikan secara langsung bukan hanya soal cerita.

Ia menceritakan pengalamannya selama di Kampung Nelayan, melihat perempuan nelayan yang berjuang untuk melanjutkan hidup di tengah-tengah rob dan berbagai keterbatasan akses. Salah satu komunitas yang bernama “Puspita Bahari” adalah pelopor nelayan perempuan yang banyak mengubah hidup yang awalnya putus asa kembali memiliki harapan.

“Di sana saya ikut tim film dokumenter. Kami ikut komunitas perempuan nelayan (Puspita Bahari) dan dikasih tahu bagaimana perempuan-perempuan ini mencoba berdaya dan bagaimana mereka membantu warga Demak,” jelas Lena.

“Pada hari lain kami berkunjung ke desa yang dulu terletak di tengah sawah. Sekarang desa tersebut dikeliling air laut dan hanya bisa diakses dengan naik kapal. Di antara rumah-rumah ada jembatan kecil dan banyak rumah hanya bisa dimasuki dengan cara menunduk karena atap menjadi sangat rendah. Sangat sedih lihat situasi warga ini. Banyak orang mau pindah, tetapi banyak orang tidak punya cukup banyak uang untuk pindah. Alasan lain, keterikatan antara tempat asal dan pemilik terlalu kuat,” tambahnya.

Lena bersyukur dapat bergabung dengan tim pengabdian di Kampung Nelayan tersebut, selain membantu produksi film dokumenter ia meyakini bahwa tak banyak yang tahu kisah tersebut.

“Alasan untuk ikut Ilkom ke Demak adalah situasi banjir di Demak. Tidak banyak orang tahu tentang masalah dan situasi di sana, jadi warga desa yang hampir dibanjiri sendiri tanpa banyak bantu, karena pemerintah juga tidak mendukung banyak dan tidak memberi alternatif kehidupan lain,” jelasnya.

Terakhir, ia merasa berkesan telah bergabung dan magang di Prodi Ilmu Komunikasi. Banyak informasi baru tentang kondisi masyarakat yang diketahuinya. Selain itu ia belajar banyak tentang film.

“Selama magang di Lab, saya dikasih banyak pengalaman, khususnya tentang bagaimana membuat film dokumenter dan proses produksi atau ambil video untuk film dokumenter. Tetapi saya juga memperoleh wawasan format video-podcast dan kesempatan kreatif studio film,” ujar Lena.

“Selain itu saya juga dikasih tahu lebih banyak tentang bermacam-macam cara hidup di Indonesia, saya juga belajar banyak tentang Islam karena teman-teman UII beragama Islam. Jadi saya bisa belajar dari mereka bermacam-macam interpretasi Islam dan kehidupan Islam sehari-hari. Akhirnya saya harap saya bisa meningkatkan Bahasa Indonesia saya dan saya bersyukur sekali untuk tim Lab yang selalu sangat sabar dengan saya dan mengajari saya banyak hal,” pungkas Lena.

Itulah cerita dan pengalaman Lena, mahasiswa asal Jerman yang memilih magang di Prodi Ilmu Komunikasi UII. Belajar tentang Islamic Studies di kampus Islam dan film menjadi  pengalaman yang sangat menarik.

Communication for empowerment
Reading Time: 5 minutes

Artikel ini memuat berbagai pengabdian yang dilakukan oleh Prodi Ilmu Komunikasi UII pada rentang satu tahun terakhir sebagai perwujudan “Communication for Empowerment” yang selama ini menjadi tagline dan landasannya. 

Landasan ini senada dengan konsep Islam Rahmatan Lil Alamin yang berarti bahwa Islam adalah agama rahmah dan penuh kasih sayang, baik kepada sesama manusia maupun alam semesta. 

Perwujudan itu dibuktikan dengan berbagai pengabdian yang dilakukan oleh Prodi Ilmu Komunikasi UII di tengah keberagaman masyarakat Sekon di Nusa Tenggara Timur (NTT) hingga nelayan perempuan “Puspita Bahari” di Kampung Nelayan Morodemak 

Rekapitulasi ini ditulis sebagai pengingat bahwa tahun ini, Prodi Ilmu Komunikasi UII telah menginjak usia ke-19, usia yang sedang aktif dan lucu-lucunya mengeksplorasi dan menemukan jati diri. Harapannya, dengan menghadirkan apa yang telah berlalu menjadi tetap semangat untuk konsisten dan berkomitmen berkontribusi bagi masyarakat sesuai keilmuan bidang komunikasi. 

1. Pengabdian Kepada Nelayan Perempuan di Demak  (Juni 2023) 

Pengabdian masyarakat yang menyasar para nelayan perempuan “Puspita Bahari” di Morodemak, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak ini berlangsung pada 2 hingga 4 Juni 2023. Kegiatan ini merupakan inisiatif yang digagas oleh dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII yakni Ratna Permata Sari, M.A., dan Puji Hariyanti, M.I.Kom, yang didukung penuh oleh Laboratorium Prodi Ilmu Komunikasi UII. 

Gambaran miris terlihat di lokasi kampung nelayan, ratusan rumah terendam air laut lantaran bencana rob. Kondisi ini semakin mempersulit akses dan aktivitas masyarakat. Namun tak mematahkan semangat bagi nelayan perempuan yang tergabung dalam komunitas Puspita Bahari. Mereka bertugas mengambil alih kemudi kapal, sementara suami bertugas menebar jaring. Tak hanya itu, para perempuan di Morodemak juga aktif memproduksi hasil olahan laut untuk dipasarkan.  

Melihat keterbatasan yang dihadapi para nelayan perempuan, Prodi Ilmu Komunikasi UII mengabdikan diri untuk berbagi wawasan terkait pemasaran digital yang kiranya berpotensi memperluas pasar sehingga mampu memperbaiki kondisi perekonomian dalam jangka panjang. 

Selain itu, Prodi Ilmu Komunikasi juga berbagi wawasan tentang parenting, mengingat nelayan perempuan memiliki tiga peran vital yang tak bisa digantikan. Deretan peran itu adalah peran produktif, peran reproduksi, dan peran sosial. Perempuan yang bekerja sebagai nelayan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga menunjukkan bahwa nelayan perempuan menjalankan peran produktif. Sedangkan peran yang berhubungan dengan tanggung jawab pengasuhan anak dan tugas-tugas domestik seperti memasak, mencuci, membersihkan rumah, mengasuh anak, mendidik anak adalah peran reproduktif. Terakhir adalah peran sosial yaitu peran yang dilakukan dalam kegiatan sosial demi kepentingan bersama. 

2. Pemasaran wisata Embung Sekembang, Ngablak, Kabupaten Magelang (Desember 2022) 

Awalnya Embung Sekembang diciptakan untuk pengairan pertanian di desa, Sebagai wisata baru yang diinisiasi oleh masyarakat, wisata Embung Sekembang yang terletak di Desa Pagergunung, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang Jawa Tengah belum menuai hasil yang cukup. Padahal tujuan dari dibukanya wisata ini adalah memperbaiki perekonomian masyarakat desa. 

Secara geografis, Embung Sekembang terletak di lereng perbukitan Gunung Andong dan Gunung Telomoyo dengan ketinggian 1.010 mdpl yang beriklim sejuk. Embung ini dikelilingi oleh tiga gunung yakni Merbabu, Sindoro, dan Sumbing yang memberikan nilai unggul dibandingkan dengan keberadaan embung lainnya yang ada di Indonesia. 

Namun, data saat itu menunjukkan pemasukan dari hasil wisata Embung Sekembang saat itu hanya berkisar kurang lebih Rp1 juta setiap bulannya. Melihat kondisi ini Prodi Ilmu Komunikasi UII tergerak untuk membantu dan menawarkan solusi atas permasalahan tersebut. 

Dipimpin oleh Dr. Masduki, pengabdian dilakukan pada akhir tahun 2022. Beberapa program kerja dilakukan untuk mengatasi masalah terkait SDM dan pemasaran promosi. Sebagai wisata baru, pengelola tentu masih belum memiliki keterampilan terkait bidang pariwisata termasuk bagaimana cara menyuarakan wisata Embung Sekembang. 

Prodi Ilmu Komunikasi UII membuat berbagai pelatihan di antaranya pelatihan peningkatan kemampuan SDM dalam dunia digital, pelatihan public speaking, pelatihan pengenalan dan praktik pengelolaan penggunaan media digital, pelatihan pembuatan konten yang diunggah di media sosial, pelatihan fotografi dan pembuatan video, pelatihan pembuatan media pemasaran dan promosi secara digital, dan pembuatan papan penunjuk arah. 

Dengan pengabdian yang dilakukan oleh Prodi Ilmu Komunikasi UII, diharapkan wisata Embung Sekembang mampu menjadi penunjang sektor ekonomi masyarakat.  

3. Kelas Remaja Berdaya dengan Media – Sekon NTT (November 2022) 

Bertajuk “Kelas Remaja Berdaya dengan Media”, forum ini merupakan pelatihan peningkatan kapasitas dalam penggunaan dan pemanfaatan media bagi remaja di SMPN Sekon, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur yang dilangsungkan pada tanggal 7-11 November 2022.  

Pengabdian ini adalah kolaborasi antara Program Studi Ilmu Komunikasi UII dengan Yayasan Tunas Bakti Nusantara (YTBN) yang didukung oleh Yon Kavaleri 10 Mendagiri Makassar, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat, dan KPP Bea & Cukai TMP C Kupang. 

Urgensi pengabdian ini adalah bahwa penggunaan teknologi dan media tak dapat dipisahkan dengan kehidupan berbagai kalangan usia, khususnya remaja. Dalam program ini, peserta juga didorong untuk memanfaatkan teknologi dan media demi menghasilkan karya kreatif mulai dari segi penyampaian informasi, mengekspresikan pendapat, ide, dan gagasan khususnya di daerah 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar). 

Program ini melibatkan 10 mahasiswa terpilih untuk menjadi fasilitator yang mengajarkan siswa-siswi SMPN Sekon tentang pembuatan video story, photo story, penulisan kreatif, dan media sosial serta 4 orang tim pendampingan yang terdiri dari dosen Prodi Ilmu Komunikasi UII, staf laboratorium, dan perwakilan staf pengurus YTBN.  

4. Pengabdian di Dusun Aik Mual NTB (Agustus 2022) 

Sebagai salah satu daerah 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar) Dusun Aik Mual, Sekotong Timur, NTB sudah selayaknya mendapat perhatian lebih dari berbagai pihak. Prodi Ilmu Komunikasi UII bekerja sama dengan Yayasan Tunas Bakti Nusantara melakukan misi pemberdayaan kepada masyarakat pada Augustus 2022 lalu. 

Dalam pengabdian di Dusun Aik Mual dilakukan pendampingan kepada remaja perempuan dan ibu-ibu rumah tangga tentang digital marketing. Kelas itu diikuti setidaknya oleh 30 perempuan dari berbagai usia. Dalam kegiatan ini, mereka diharapkan mampu memasarkan hasil produk usaha, jasa, dan barang-barang yang mereka produksi secara mandiri seperti kerajinan tangan, katering, hingga pakaian. 

Konsep pemasaran yang diajarkan adalah membuat konten promosi yang menarik dengan Canva yang dapat dipasarkan melalu media sosial seperti WhatsApp, Instagram, dan Facebook. 

Selanjutnya pendampingan juga diberikan kepada tenaga pendidik Sekolah Dasar di sekitar Dusun Aik Mual. Mereka diajak duduk bersama belajar terkait materi penulisan kreatif, tujuannya agar pembelajaran yang mereka sampaikan semakin menarik, bervariatif, dan menyenangkan bagi siswa. Kelas fasilitasi ini berkolaborasi dengan pemateri dari pengurus pusat Persatuan Guru Republik Indonesia. Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta dari berbagai sekolah. 

5. Semeru Lumajang (Maret 2022) 

Erupsi Gunung Semeru yang terjadi pada 4 Desember 2021 mengakibatkan 54 korban jiwa meninggal dan 6 orang hilang. Banjir lahar dingin pada 16 Desember 2021 juga menerjang pemukiman warga yang akhirnya menjadi bencana susulan setelah awan panas pada awal Desember sebelumnya. Akibatnya 5.205 warga menjadi terdampak erupsi dan per 8 Desember 2021 lebih dari 3.000 warga mengungsi ke pengungsian di beberapa titik. 

Menurut laporan tim relawan dari Jalin Merapi (Jaringan Informasi Lintas Merapi) dan JRKI (Jaringan Radio Komunitas Indonesia) di lokasi terdampak erupsi Semeru per 1 Februari 2022, banyak rumah di lokasi terdekat sudah tidak bisa dihuni. Meski begitu, banyak warga yang masih sering pulang ke rumahnya dari lokasi pengungsian. Padahal sejak erupsi Desember 2021, Gunung Semeru masih berstatus Siaga.  

Artinya, erupsi bisa terjadi sewaktu-waktu baik dalam bentuk awan panas ataupun banjir lahar dingin. Dari pengakuan warga, mereka tak mendapatkan peringatan dini. Pasca erupsi warga juga belum memiliki rencana pemulihan, antisipasi, bahkan rehabilitasi. 

Melihat fenomena ini, Prodi Ilmu Komunikasi UII bekerja sama dengan beragam stakeholder seperti Jalin Merapi, FPRB (Forum Pengurangan Risiko Bencana) Jawa Timur, JRK (Jaringan Radio Komunitas) Lumajang untuk melakukan sebuah program mitigasi dan rehabilitasi warga terdampak erupsi Semeru ke depan. Program ini merupakan salah satu cara memberi alternatif dan inisiatif pada warga Semeru agar belajar dari pengalaman pemulihan warga Merapi setelah gunung ini erupsi pada 2010 lalu.  

Demikian rekapitulasi satu tahun terakhir bentuk pengabdian Prodi Ilmu Komunikasi UII kepada masyarakat di Indonesia. Diharapkan berbagai jenis pengabdian tersebut mampu berkontribusi dalam usaha pemulihan kondisi ekonomi dan sosial masyarakat yang membutuhkan. Di usia 19 tahun, semoga Prodi Ilmu Komunikasi UII bisa semakin merengkuh masyarakat yang lebih luas lagi. 

 

Penulis: Meigitaria Sanita