Pengumuman Pemenang PILMAPRES FPSB: Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Raih Skor Tertinggi 

PILMAPRES
Reading Time: 2 minutes

Pengumuman pemenang PILMAPRES atau pemilihan mahasiswa berprestasi Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) UII 2023.  

Muhammad Fahrur Rozi atau akrab disapa Rozi perwakilan mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi raih skor paling tinggi dengan perolehan 106,15 poin. Ia memiliki prestasi tingkat nasional maupun internasional salah satunya Juara ke-3 International Poster Competition pada UNS-46 Diesnatalis dan Juara ke-1 Lomba Poster Ilustrasi Claproyex 5 Fakultas Teknik (FT) UGM. 

Atas kemenangan ini Ketua Prodi Ilmu Komunikasi Bapak Iwan Awaluddin Yusuf, Ph.D memberikan apresiasi dan ucapan selamat serta menyampaikan kepada Rozi untuk terus berjuang di tingkat universitas. 

“Selamat dan apresiasi serta harapan agar dalam kompetisi ini, Arozi terus berjuang sampai akhir, di tingkat universitas,” ucapnya pada Kamis, 2 Maret 2023 di Prodi Ilmu Komunikasi UII.  

Kaprodi juga menyampaikan bahwa dengan dukungan dan sinergi semua pihak, khususnya dosen, tendik dan komunitas mahasiswa, pembinaan kemahasiswaan di Program Studi Ilmu Komunikasi akan semakin baik lagi ke depannya. 

Perlu diketahui PILMAPRES merupakan pemilihan mahasiswa berprestasi pada tingkat fakultas di FPSB. Para  finalis telah melewati berbagai proses seleksi mulai dari administrasi, capaian unggulan yang berisi prestasi nasional dan internasional, membuat video presentasi berbahasa Inggris, presentasi gagasan kreatif atau produk kreatif, hingga wawancara verifikasi. 

Kegiatan ini diadakan sebagai bentuk apresiasi FPSB UII kepada mahasiswa-mahasiswa yang memiliki prestasi bidang akademik maupun non akademik.   

Berikut daftar pemenang PILMAPRES FPSB: 

  1. Muhammad Fahrur Rozi (21321207) – Ilmu Komunikasi – skor 106,15 
  1. Erisa Oksanda (20320274) – Psikologi – skor 95,85 
  1. Aleea Dian Putri Reskido (20320121) – Psikologi – skor 93,3025 
  1. Jalaluddin Rizqi Mulia (21323255) – Hubungan Internasional – skor 75,145  
  1. Imeyda Putri Damayanti Wicaksono (20320293) – Psikologi – skor 74,35 
  1. Inas Ainun Shafia (20323296) – Hubungan Internasional – skor 73,235 
  1. Parditha Eka Putri (21323297) – Hubungan Internasional – skor 58,5 

NB: Kepada 5 peserta pemenang, selain hadiah, pembekalan lanjutan, juga akan diberikan surat rekomendasi dari fakultas kepada universitas. Jadwal pertemuan dengan para finalis Jumat, 4 Maret 2023 pukul 09.00 WIB di  ruang rapat dekanat lt.1 gedung Dr. Soekiman Wirdjosanjojo.