FILM PEMELIHARA PERADABAN

Reading Time: < 1 minute

Bali (13-18/8)—Film dokumenter sebagai media yang efektif untuk menyebarluaskan keanekaragaman budaya Indonesia ke seluruh dunia. Hal ini yang mendasari penyelenggaran Denpasar Festival Film (DFF). Festival yang memasuki tahun keenam ini mengangkat tema “Air dan peradaban”. Denpasar Film Festival bermula pada tahun 2010 dengan tujuan mengajak para sineas Indonesia untuk menampilkan budaya lokal di Nusantara.