• KEMAHASISWAAN

Aktivitas Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Islam Indonesia

Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi UII memiliki beragam aktivitas yang bisa diikuti dan berpeluang menjadi wadah untuk mengasah leadership dan juga softskill di lingkup dunia komunikasi. Prodi juga mengarahkan mahasiswa supaya terlibat dalam beberapa kegiatan klub-klub mahasiswa dan juga beberapa event yang sesuai dengan spirit Ilmu Komunikasi UII. Berbagai kegiatan tersebut sekiranya dapat memenuhi kriteria kompetensi yang dibutuhkan dalam dunia komunikasi seperti manajemen keorganisasian, jurnalistik, videografi, fotografi, dan public speaking.

Semua kegiatan kemahasiswaan tersebut langsung berada di bawah payung Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAKOM) yang memiliki tanggungjawab terhadap manajerial keberlangsungan kegiatan mahasiswa. HIMAKOM juga menjadi tempat aspirasinya mahasiswa yang juga menjembatani proses interaksi antara mahasiswa dan dosen terkait aktivitas mahasiswa selama menempuh kuliah di kampus. Selain itu HIMAKOM juga memiliki program kerja yang menunjang keaktivan mahasiswa sekaligus juga mengontrol jalanya program tersebut supaya tepat sasaran.

Struktur Organisasi Kepengurusan HIMAKOM

Inti HIMAKOM

Kepengurusan Inti terbagi menjadi Sekretaris Jenderal (sekjend), sekretaris, dan bendahara. Sekjend bertanggung jawab penuh dalam mengambil keputusan dan program kerja HIMAKOM. Di bawah Sekjend hadir Sekretaris sebagai pengelola organisasi baik secara administrasi maupun non-administrasi. Dan bendahara yang bertanggung jawab penuh mengelola keuangan himpunan dan melakukan laporan secara transparan, baik pengeluaran maupun pemasukan dana.

Komisi A

Komisi A hadir untuk membantu koordinasi dengan pihak prodi dan klub mahasiswa. Bertanggung jawab untuk menjaga kekerabatan, melayani urusan dan kebutuhan, serta menampung aspirasi di lingkungan internal Komunikasi UII.

Komisi B

Komisi B bertanggung jawab dalam menjalin hubungan baik antara HIMAKOM dengan pihak eksternal, baik organisasi maupun instansi luar. Komisi B juga hadir untuk mengelola kanal-kanal media digital milik Komunikasi UII serta bergerak di bidang pemberdayaan masyarakat. Beberapa kegiatannya antara lain Communication Field Trip (CFT), Visit HMJ Komunikasi, dan pengabdian masyarakat.

Komisi C

Komisi C berfokus terhadap segala bentuk event komunikasi, baik di lingkungan Ilmu Komunikasi UII maupun eksternal. Khususnya Komisi C hadir menjadi wadah menuangkan kreatifitas, minat dan bakat. Selain itu juga menjadi tempat mengasah softskill mahasiswa Komunikasi UII di bidang event.

Klub Mahasiswa

Prodi Ilmu Komunikasi UII juga memiliki klub kegiatan mahasiswa yang berada di bawah payung HIMAKOM UII. Klub mahasiswa ini digagas dengan mempertimbangkan kriteria kompetensi seperti apa yang dibutuhkan oleh dunia komunikasi sekarang ini. Prodi berkomitmen untuk mendukung penuh kegiatan klub mahasiswa ini sebagai wadah bagi mahasiswa untuk bisa menggali potensi diri.

Komunitas Lensa Ilmu Komunikasi 18 (KLIK18)

Klub yang bergerak di bidang fotografi ini menjadi tempat bagi mahasiswa yang tertarik mempelajari dunia rekaman visual, di mana mereka yang terlibat di dalamnya turut serta aktif dalam menghasilkan karya-karya fotografi. Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh KLIK18 ialah:
Hunting foto bersama, diskusi seminar dan workshop fotografi, pameran fotografi, dan bedah foto. Selain itu juga anggota dari KLIK18 juga giat mengikuti lomba fotografi dan bahkan juga pernah menorehkan beberapa prestasi di dunia fotografi. Klik18 juga rutin mengadakan pameran setiap tahunnya untuk belajar mengapresiasi karya.

Komunitas Pilem Orang Komunikasi (KOMPOR.KOM)

Klub yang bergerak di ranah audio visual ini menjadi pilihan mahasiswa yang tertarik dalam hal dunia perfilman untuk bisa menempa diri. Kegiatan yang dilakukan oleh KOMPOR.KOM juga beragam, mulai dari produksi film, screening film, kunjungan antar sesama komunitas film, hingga pelatihan di dunia perfilman. Mahasiswa yang terlibat di KOMPOR.KOM juga diberikan kesempatan untuk mengetahui begaimana memproduksi sebuah film dan juga kesempatan untuk akses untuk belajar menggunakan alat teknis dalam memproduksi film.

RedAksi

Bagi mahasiswa yang tertarik untuk mendalami dunia jurnalistik bisa menjadikan RedAksi sebagai pilihan untuk belajar. RedAksi menjadi tempat untuk mengasah diri dalam menghasilkan produk jurnalistik. Tidak hanya sekedar liputan ke lapangan saja, mahasiswa juga memiliki kesempatan untuk merasakan bagaimana sensasi bekerja di newsroom. Produk jurnalistik yang dihasilkan oleh RedAksi di antaranya berupa hasil dari kegiatan liputan lapangan (dalam bentuk tulisan reportase, infografis, esai, dan foto jurnalistik) yang dimuat di portal berita milik RedAksi (www.red-aksi.com). Selain itu RedAksi juga rutin memproduksi bulletin.

Galaxy Radio

Klub ini bergerak di bidang broadcasting yang menjadi forum bagi mahasiswa yang ingin melatih diri di dunia penyiaran. Radio komunitas ini akan memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar menjadi announcer, bagimana cara mengelola radio, dan juga mempelajari bagaimana teknik editing audio. Kegiatan yang dilakukan oleh Galaxy Radio di antaranya on air, workshop pelatihan dunia radio dan juga kunjungan ke radio komunitas antar kampus maupun radio komersil guna menambah wawasan dan menjalin relasi.

Diskusi dan Penelitian Komunikasi (DISPENSI)

DISPENSI menjadi forum bagi mahasiswa yang tertarik dengan isu-isu sosial dan bisa saling bertukar pikiran untuk bisa melihat dari berbagai perspektif ketika hendak mendiskusikan suatu isu. Kegiatan diskusi yang digelar juga turut mengundang pembicara tamu yang memiliki konsen terhadap suatu isu sehingga bisa menjadi lumbung perbendaharan wawasan untuk menggali informasi lebih lanjut dan didiskusikan dalam suatu forum. Tidak hanya itu saja, DISPENSI juga aktif menerbitkan zine yang menjadi semacam media alternatif untuk menampung aspirasi, ide, atau gagasan mahasiswa dalam merespon suatu isu.