Reading Time: < 1 minute

No. : 1038.a /WR.I/20/DLA/III/2021
Hal : Ralat Hari Libur Wafat Yesus Kristus dan
Libur Awal Ramadan 1442 H

Kepada Yth.:
1. Dekan Fakultas;
2. Ketua Jurusan;
3. Ketua Program Studi; dan
4. Kepala Divisi Adm Akademik.
di Lingkup Universitas Islam Indonesia

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh,

Menindaklanjuti Surat Keputusan Rektor Universitas Islam Indonesia nomor: 184/SK-Rek/DLA/III/2021 tentang Perubahan Surat Keputusan Rektor Universitas Islam Indonesia Nomor: 436/SK-Rek/DLA/VIII/2020 Tentang Kalender Akademik Universitas Islam Indonesia Tahun Akademik 2020/2021, dengan ini kami menyampaikan Ralat hari libur Wafat Yesus Kristus tahun 2021 dan Libur Awal Ramahan 1442 H pada kalender akademik UII TA 2020/2021 menjadi sebagai berikut:

1. Libur Wafat Yesus Kristus tahun 2021 menjadi Jumát, 2 April 2021.
2. Libur Awal Ramadan 1442 H menjadi Selasa, 13 April 2021.

Kami harap Ibu/Bapak dapat mensosialisasikan Ralat Hari Libur tersebut kepada sivitas akademika di lingkungan fakultas masing-masing.

Demikian, atas perhatian Ibu/Bapak kami ucapkan terima kasih dan harap maklum.

Waalaikumsalam warahmatullah wabarakatuh.

Yogyakarta, 12 Syakban 1442

26 Maret 2021

Wakil Rektor Bidang Pengembangan Akademik dan Riset,
Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng.Sc.

Reading Time: < 1 minute

A. Umum

Terdapat hal yang khas dalam Laboratorium Ilmu Komunikasi UII, di mana laboratorium sekaligus menjadi sekretariat klub mahasiswa yang sesuai dengan spesifikasi laboratorium tersebut, yaitu:

1. Laboratorium Radio menjadi sekretariat Klub Radio Mahasiswa Ilmu Komunikasi UII (Galaxy Radio).
2. Laboratorium Fotografi menjadi sekretariat Klub Fotografi Mahasiswa Ilmu Komunikasi UII (Klik 18).
3. Laboratorium Pers menjadi sekretariat Pers Mahasiswa Ilmu Komunikasi UII (Red_Aksi).
4. Laboratorium Audiovisual menjadi sekretariat Klub Sinematografi Mahasiswa Ilmu Komunikasi UII (Kompor.Com).

Terdapat beberapa pertimbangan melakukan penyatuan laboratorium dengan sekretariat klub mahasiswa tersebut, yaitu:
1. Optimalisasi pembelajaran bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi UII, terutama di luar jadwal kuliah dan praktikum. Sekretariat yang lengkap dengan berbagai peralatan laboratorium pasti akan menjadi tempat pembelajaran yang optimal dan efektif, terutama berkaitan dengan ketrampilan-ketrampilan teknis komunikasi.
2. Pembelajaran manajemen & tanggungjawab organisasi bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi UII. Klub mahasiswa menempati laboratorium, sebagai konsekuensinya, mereka turut bertanggungjawab dalam penggunaan dan pemeliharaan laboratorium dan peralatannya. Secara periodik mereka melaporkan penggunaan laboratorium kepada Kepala Laboratorium Ilmu Komunikasi UII.
3. Optimalisasi penggunaan alat-alat laboratorium. Penggunaan peralatan laboratorium Ilmu Komunikasi UII memiliki ritme yang cukup tinggi, karena tidak hanya digunakan untuk praktikum, namun juga oleh klub-klub mahasiswa.
4. Produktifitas karya kreatif mahasiswa Ilmu Komunikasi UII. Dengan semakin tingginya intensitas klub-klub mahasiswa menggunakan peralatan laboratorium, produktifitas mereka pun akan meningkat dengan sendirinya. Hal ini telah terbukti.